Ping your blog, website, or RSS feed for Free
Soal ulangan ips sd kelas 1 semester 1 tentang identitas diri
selamat datang kembali di blog kumpulansoalulangan.blogspot.com, pada kesempatan kali ini saya akan menghadirkan soal latihan ulangan harian untuk ade ade yang duduk di kelas 1, khususnya untuk semester 1 atau ganjil. 

Pada soal dibawah ini berisi bahasan mengenai identitas diri sendiri, Mengetahui nama ayah dan ibu, dan tahu nama saudara dan kerabat. marilah kita simak saja soalnya:

1. orang yang melahirkan kamu yaitu . . .
a ibu
b paman
c nenek

2. nama adalah . . . kita semua
a gaya
b identitas diri
c julukan

3. setiap orang pasti mempunyai . . .
a nama
b mobil
c uang

4. nama panjang disebut juga nama . . .
a sebutan
b samaran
c lengkap

5. orang yang menggantikan orang tua kamu disebut . . .
a pengasuh
b wali
c penjaga

6. orang tua dari ayah dan ibu adalah . . .
a kakek dan nenek
b om dan tante
c paman dan bibi

7. adik perempuan ayah atau ibu disebut . . .
a nenek
b uwak
c bibi

8. kepada orang tua kita harus berkata . . .
a kasar
b sopan
c keras

9. kita harus . . . nama orang tua kita.
a lupa
b tidak tahu
c hafal

10.  yang termasuk orang tua adalah . . .
a ayah
b ibu
c ayah dan ibu

Silahkan di download/ copy saja soal ulangan ips sd kelas 1 semester 1 / ganjil ini. selamat belajar.

0 komentar:

Posting Komentar