Syarat dan Jadwal SNMPTN Tulis 2012

Rabu, 25 Januari 2012 |


Ping your blog, website, or RSS feed for Free
Persyaratan
  1. Pendaftaran
    1. Lulusdari Satuan Pendidikan dan Ujian Nasional SMA/MA/SMK/MAK atau yang setara tahun 2010, 2011, dan 2012. Lulusan tahun 2010 dan 2011 memiliki ijazah SMA/MA/SMK/MAK atau yang setara dan lulusan tahun 2012 sekurang-kurangnya telah memiliki Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) dari Kepala Sekolah yang dilengkapi dengan pasfoto terbaru yang bersangkutan dan dibubuhi cap sekolah.
    2. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di perguruan tinggi.
    3. Tidak buta warna bagi program studi tertentu.

  2. Penerimaan
  3. Lulus dari Satuan Pendidikan dan Ujian Nasional, lulus seleksi jalur ujian tertulis SNMPTN 2012, sehat, dan memenuhi persyaratan lain yang ditentukan oleh masing-masing PTN penerima.


Pendaftaran dan Tata Cara Pendaftaran

Pendaftaran dilakukan secara online dan tata cara pendaftaran secara lengkap dapat dilihat pada lamanhttp://ujian.snmptn.ac.id. Tatacara pengisian borang pendaftaran ujian tertulis dan keterampilan dapat diunduh (download) dari laman http://download.snmptn.ac.id mulai tanggal 11 Maret 2012.
Pendaftaran online dimulai tanggal 10 – 31 Mei 2012.

Jenis Ujian 
1.    Ujian Tertulis dengan materi :
  1. Tes Potensi Akademik (TPA)
  2. Tes Bidang Studi (TBS) Prediktif:
  1. Tes Bidang Studi Dasar terdiri atas mata ujian Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.
  2. Tes Bidang Studi IPA terdiri atas mata ujian Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika.
  3. Tes Bidang Studi IPS terdiri atas mata ujian Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi.


2.    Ujian Keterampilan untuk:
  1. Program Studi bidang Keolahragaan
  2. Program Studi bidang Ilmu Seni
Penyelenggaraan Ujian Keterampilan untuk Program Studi Bidang Keolahragaan dan Bidang Ilmu Seni
Peserta ujian yang memilih program studi bidang keolahragaan dan/atau Ilmu Seni diwajibkan mengikuti Ujian Keterampilan yang dilaksanakan pada tanggal 14 dan/atau 15 Juni 2012. Peserta Ujian dapat mengikuti ujian keterampilan di perguruan tinggi negeri (PTN) yang memiliki program studi yang dipilih.Daftar PTN yang memiliki program studi penyelenggara ujian keterampilan secara lengkap dapat dilihat di laman SNMPTN 2012.

Jadwal Ujian 
1.    Ujian Tertulis
Selasa, 12 Juni 2012Tes Potensi Akademik
Tes Bidang Studi Dasar
Rabu, 13 Juni 2012Tes Bidang Studi IPA
Tes Bidang Studi IPS


2.    Ujian  Keterampilan
Ujian Keterampilan dilaksanakan pada tanggal 14 dan/atau 15 Juni 2012.

Penilaian Hasil Ujian
Penilaian hasil ujian menggunakan ketentuan sebagai berikut:
Jawaban BENAR    :    + 4
Jawaban SALAH    :    -  1
Tidak Menjawab    :      0
Penilaian dilakukan dengan pembobotan mata ujian yang mempertimbangkan kelompok program studi yang dipilih. Oleh karena itu, setiap mata ujian harus dikerjakan sebaik mungkin dan tidak ada yang diabaikan.

Kelompok Ujian
Kelompok ujian tertulis SNMPTN terbagi menjadi 3 (tiga):
  1. Kelompok Ujian IPA
  2. Kelompok Ujian IPS
  3. Kelompok Ujian IPC
Setiap peserta dapat mengikuti kelompok Ujian IPA, IPS, atau IPC tidak harus sesuai dengan jurusan SMA/MA/SMK/MAK yang bersangkutan.

Biaya Ujian Tertulis dan Keterampilan
Biaya Ujian Tertulis dan Keterampilan adalah :
  1. Rp.150.000,00 (Seratus lima puluh ribu rupiah) per peserta untuk kelompok IPA atau Kelompok IPS.
  2. Rp.175.000,00 (Seratus tujuh puluh lima ribu rupiah) per peserta untuk kelompok IPC (IPA dan IPS).
  3. Rp.150.000,00 (Seratus lima puluh ribu rupiah) per peserta per ujian  keterampilan bagi yang memilih program studi yang mempersyaratkan ujian keterampilan.
  4. Biaya ujian dibayarkan ke Bank Mandiri. Biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.

 








Sumber: SNMPTN.AC.ID
Cc. : //soalsoal-snmptn.blogspot.com 


0 komentar:

Posting Komentar