Tips dan Trik SNMPTN Undangan 2012

Sabtu, 18 Februari 2012 |


Ping your blog, website, or RSS feed for Free
Sistem Seleksi

Selamat bagi kamu sebelumnya yang sudah mendapatkan tiket untuk ikut SNMPTN Jalur Undangan. Tidak semua siswa bisa mendapatkan tiket ini setiap tahunnya . Hal ini terutama dengan syarat yang setiap tahunnya semakin lama semakin ketat dibuat oleh panita. Tahun sekarang saja (2012) berbeda dari tahun sebelumnya padahal jarak waktunya hanya satu tahun. Perbedaan terletak pada kriteria penilaian yaitu penilaian dilakukan berdasarkan peringkat pararel dari nilai siswa yang mata pelajarannya di UN-kan pada semester 3, 4 dan 5. Ditambah syarat lain yaitu konsisten dari peringkat pararel. Untuk batas peringkat pararel ini tergantung dari status sekolah kamu. Status sekolah yang dimaksud disini adalah akreditasi, RSBI atau akselerasi. Kalau akreditasi sekolah kamu terakreditasi A maka sekolah kamu akan mendapatkan jatah siswa yang mengikuti SNMPTN jalur undangan 50% dari peringkat pararel. Hitungannya kalau siswa kamu jumlah siswa 160 orang maka yang akan mendapatkan tiket SNMPTN Jalur undangan sama atau lebih kecil dari 80 siswa, kok bisa lebih kecil ? Hal ini dikarenakan ditambahkan syarat konsisten artinya siswa selama semester 3,4 dan 5 harus mempunyai peringkat maksimal peringkat 80 dengan jumlah siswa 160, kalau siswa pada tiga semester tersebut mendapatkan peringkat 81 atau lebih besar siswa tersebut dikatakan tidak konsisten dan tidak berhak mendapatkan jalur SNMPTN Undangan. Hal itu yang menyebabkan jumlah siswa yang mengikuti SNMPTN jalur Undangan lebih sedikit dari jatah yang diberikan.

Tips dan Triks


Itu sekilas tentang SNMPTN jalur undangan lalu bagaimana kalau sudah dapat tiket SNMPTN jalur undangan. Bagaimana memilihnya ? memilih SNMPTN  jalur undangan kita tidak bisa asal memilih ada pertimbangan tertentu baik dari kita atau pun dari PTN pilihan kita kalau hasil pilihan kita mau tepat sasaran. Kita tidak maukan kesempatan yang kita punya kita buang dengan sia-sia dimana kesempatan itu sangat diinginkan oleh teman-teman kita. Jangan sampai kita dimasukan ke dalam kategori orang-orang yang tidak bersyukur atas nikmat yang diberikan. Bagaimana cara bersyukur ? caranya adalah menyiapkan diri kita dengan ilmu. Kita tahu semua, ilmu adalah sebelum perbuatan dan perkataan. Baik kita mulai saja tips dan triksnya :

  1. Tentukan minat dan bakat kamu, hal ini yang paling penting dalam faktor pemilihan jurusan dan kelanjutkan kamu dalam kuliah di PT. Karena survey membuktikan bahwa mahasiswa yang kuliah atas dasar minat dan bakat akan mendapatkan prestasi belajar yang lebih baik ketimbang yang tidak. Jadi tentukan minat dan bakat kamu sekarang !
  2. Setelah tentukan minat dan bakat kamu tentukan juga alternatif pilihan kamu baik itu jurusan yang setipe atau yang lain lain misalnya minat dan bakat kamu fisika alternatifnya matematika atau yang lain. Tidak hanya jurusan tetapi juga tempat contoh misalnya kamu ingin sekali masuk akuntasi UI tetapi berhubung daya saing banyak dan nilai raport juga tidak mendukung bisa cari jurusan akuntansi ditempat lain yang lebih rendah.
  3. Minat dan bakat sudah, alternatif juga sudah saatnya kamu memilih jurusan. Untuk tahun ini kamu diperkenankan untuk memilih dua PTN dengan masing-masing PTN dua program studi. Pilihan pertama tetap sebagai skala prioritas. Sebagai bahan acuan kamu dapat  melihat daftar program studi yang isinya tentang daya tampung dan peminat. Dari dua data tersebut kamu bisa hitung Indeks keketatan yaitu Daya Tampung dibagi peminat dikalikan dengan 100%. Sebagai contoh dibawah ini :


    Untuk daftar keketatan, katanya sih bagusan kamu tanya sama guru BK kamu..
    Saya g' punya ya.. ^_^
  4. Pada gambar diatas digambarkan indeks keketatan prodi (program studi) kita dapat lihat disini indeks keketatanya adalah 4,14% artinya peluang kamu untuk lulus adalah 4,14% kecil bukan ? semakin besar presentasenya maka semakin besar kemungkinan kamu untuk lulus. Apa lagi sampai 200% pasti lulus tuh ! Memang mungkin ? mungkin saja hal ini dikarenakan daya tampung lebih besar daripada peminat tahun, jadi kamu pasti lulus. Tetapi ingat minat dan bakat kamu harus dipertimbangkan jangan karena asal mau lulus pilihannya jadi “asal saja” yang penting lulus !
  5. Setelah kalian memilih jangan lupa konsultasikan pilihan kalian selain dengan pihak sekolah juga dengan orang tua. Libatkan mereka (orang tua) dalam pemilihan jurusan kamu hal ini karena mereka bisa memberikan pertimbangan yang baik untuk kalian dalam hal biaya dan tempat kalian akan kuliah nanti. Ingatlah sebagaian besar mereka yang akan membiayai kalian maka bicarakan hal tersebut dengan mereka.
  6. Yang terakhir adalah berserah diri kepada-Nya setelah semua usaha dikerahkan. Yakinlah bahwa Allah subhanawata’ala selalu memberikan yang terbaik bagi hambanya yang berusaha dan berdoa.

Demikian tips dan triks semoga bisa bermanfaat untuk kalian dan ingat selalu sedia rencana cadangan kalau ternyata SNMPTN Jalur undangan tidak masuk tetap belajar dan berdoa sampai dengan waktunya kamu benar-benar diterima. Sukses untuk kalian semua.

Sumber : smaittbz.wordpress.com
Oleh : Ardhi Sukses
 



0 komentar:

Posting Komentar